11 Oktober 2010

Lagi - Lagi Geng Motor

Sabtu sore ketika saya lewat ke halaman mesjid agung, sekumpulan anak - anak geng motor sedang memarkirkan motornya dengan sembarang, sedikit menghabiskan bahu jalan. Beberapa hari ini mendengar cerita - cerita tentang semakin berkembangnya geng motor, selain banyaknya kejadian pengrusakan oleh mereka. Ceritanya pada suatu sore karena terlalu tengah memakai motor, seorang temanku di pukul, dia tidak melawan,,,mungkin karena terlau banyaknya mereka. Kemudian malamnya dengan mata kepala sendiri saya lihat, karena mobil itu melaju lambat, maka mereka hajar dengan besi dan tongkat mobil tersebut, walaupun hanya kaca spionnya saja yang rusak. Kabar lainnya juga, siswa sebuah SMA Negeri yang malam hari di pukuli sampai koma selama satu minggu. Sangat miris saya mendengar berita - berita tentang geng motor di Subang, mau jadi apa mereka ini?? mau jadi pengacau??atau cikal bakal perampok?? semua itu adalah sebuah kemungkinan. Dan yang lebih mengerikan lagi, mereka selalu mengibarkan bendera geng, tapi bikin saya mengerutkan dahi, masa bendera mereka merah putih biru. Itu kan bendera Belanda?, mereka tidak mengerti bagaimana Belanda menjajah Indonesia selama 300 tahun, dan untuk mengibarkan bendera merah putih kita harus berperang. Mereka tidak sekolah? atau Bodoh? atau pura2 bego?merasa gagah mungkin dengan kebodohannya.. Yang saya sayangkan kepada aparat kepolisiaan, beberapa kali mereka bergerombol,,polisi hanya lewat saja, seolah tak peduli. Mudah-mudahan ada penanganan dari aparat kepolisian, sehingga bisa mencegah aksi-aksi yang berlanjut kepada hal kriminal. Wallahu 'alam.

1 komentar:

Faizal Indra Kusuma mengatakan...

betul pisan tah itu, orang yang ikutan geng-gengan itu ga punya morah, ahlak, dan iman jadi bragajul ga puguh kaya gitu. ga pernah mikir ke depannya bakalan kayak gmana...><